Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2017

Penyuburan Tanah dan Pemberian Pupuk KCL

Gambar
Pertemuan Keempat: Penyuburan Tanah dan Pemberian Pupuk KCL             Pertemuan keempat kelompok kami laksanakan pada hari Selasa, 21 November 2017. Anggota kelompok hadir seluruhnya. Berikut adalah lembar absensi di pertemuan keempat. Kegiatan yang kami lakukan pada pertemuan keempat meliputi: 1.       Pengerukan tanah pasca banjir 2.       Penyuburan tanah Pengerukan tanah kami lakukan karena pada hari sebelumnya, Taman Komodo sempat mengalami kebanjiran akibat hujan yang tak kunjung berhenti. Tanah di sekitar tanaman cabai tergerus dan dapat menyebabkan batang tanaman patah. Maka dari itu, kelompok kami perlu mengeruk tanah agar batang pohon cabai yang ada menjadi kuat. Kegiatan berikutnya adalah pemberian pupuk KCL pada tanah. Pupuk KCL berguna untuk   meningkatkan hasil tanaman melalui fungsinya yang mampu membantu pert...

Penyiraman, Perawatan, dan Pemindahan Bibit

Gambar
Pertemuan Ketiga: Penyiraman, Perawatan, dan Pemindahan Bibit Pada hari Senin, 13 November 2017 kelompok kami berkumpul langsung di Taman Komodo setelah selesai kegiatan perkuliahan. Kami berkumpul tepat pada pukul 11.00. Berikut ini adalah absensi pada pertemuan ketiga Kegiatan kami pada pertemuan ketiga meliputi: 1.       Penyiraman tanah. 2.       Pemberian pupuk NPK. 3.       Pemindahan bibit cabai ke pot vertikal. Pemberian pupuk NPK dilakukan dengan cara melarutkan pupuk ke dalam air dengan komposisi satu sendok makan NPK : satu ember penuh air bersih. Kemudian yang berikutnya dilakukan adalah pemindahan bibit cabai yang sudah kami tanam pada pertemuan kedua. Pemindahan dari trey ke talang vertikal. Caranya yaitu dengan mengambil bibit yang sudah tumbuh dari trey, kemudian masukkan ke dalam talang vertikal. Setelah itu bibit harus di...

Penanaman Bibit

Gambar
Pertemuan Kedua: Penanaman Bibit             Pada hari Selasa, 7 November 2017 kelompok kami secara keseluruhan berkumpul di kampus Binus Kijang pada pukul 10.00. Setelah semua anggota terkumpul, kami langsung menuju ke lokasi RPTRA Taman Komodo. Sesampainya di sana kami disambut dengan hangat oleh para pengurus Taman Komodo. Kami bertemu Bu Ade sebagai penanggung jawab sekaligus pendamping kami selama menanam pohon cabai. Kami diberikan pengarahan terlebih ] dahulu oleh Bu Ade mengnai apa saja yang akan kami lakukan pada hari itu. Program kami hari itu adalah menyiapkan media tanam, berupa tanah, sekam, dan pupuk, serta menanam bibit cabai ke dalam trey. Selain itu, kami juga melakukan edukasi kepada anak-anak tentang bagaimana cara menanam bibit cabai yang baik. Dua orang dari kelompok kami, yaitu Adis dan Kiki bertugas menjelaskan serta mengarahkan anak-anak mengenai langkah-langkah menanam serta ma...

Survey Lokasi

Gambar
Pertemuan Pertama: Survey Lokasi             Pada hari Jumat 29 September 2017 kelompok kami menyusun proposal secara bersama-sama. Lalu setelah tujuan dari proposal kami disetujui oleh dosen CB, kami mendapatkan surat pengantar yang akan kami berikan pada pihak taman yang akan kami tanam.             Pada hari Selasa, 10 Oktober 2017 seluruh anggota kelompok kami melakukan kegiatan survey lokasi. Lokasi yang kami tuju adalah Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RTPRA) Taman Komodo yang berlokasi di Jl. Anggrek Rosliana, Kemanggisan, Jakarta Barat. Pukul 11.00 kami berkumpul terlebih dahulu di kampus Binus Kijang. Setelah semua anggota terkumpul, kami menggunakan kendaraan pribadi kami masing-masing untuk bisa mencapai Taman Komodo. Di sana kami bertemu dengan Bu Puji yang bertugas sebagai piket di tanggal itu. Kami menjelaskan tujuan kami datang yaitu untuk menanam po...